sebuah puisi karya Antonius Rahu |
Ketika mentari senja beranjak ke peraduanya
Dan desiran ombak menghempas
Aku termenung di temani sunyi yang kian sepi
Aku teringat akan sosokmu
Perempuan sederhana yang tak pernah mengeluh
Perempuan sederhana yang telah mengajariku banyak
hal
Menjadikan aku pribadi yang luar biasa
Sosokmu sungguh ku rindukan
Kerinduan ku kini kian bertambah
Kala aku dihadapkan pada setiap masalah
Aku rindu akan nasehatmu
Aku rindu akan amarahmu
Namun apalah daya jarak yang memisahkan kita
Menjadikan kerinduan demi kerinduan tertumpuk
Hanya lewat untaian do,a ku sampaikan
Semoga IBU sehat dan selalu dalam lindungan NYA.