- -->
  • Jelajahi

    Copyright © Congkasae.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    10 Alasan Warga NTT di Bali Wajib Miliki KTA

    Penulis: Antonius Rahu | Editor:Tim Redaksi
    02 Agustus, 2017, 14:24 WIB Last Updated 2017-12-10T15:23:28Z
    Post ADS 1
    Post ADS 1

    Merantau merupakan pilihan hidup, mungkin itulah kalimat yang pas jika saya ditanyai tentang motif dan alasan, mengapa saya merantau.

    Saya yakin pembaca juga pasti memiliki alasan yang berbeda dengan saya. Menetap di suatu kota atau wilayah yang jauh dari keluarga memang tidaklah menyenangkan.

    Apalagi ketika dilanda kesulitan, sakit, atau kecelakaan kerja, tidak memiliki sanak keluarga yang bisa membantu kita disaat mengalami kesulitan, hidup bagaikan neraka kecil.

    Itulah resiko paling besar jika merantau, akan tetapi hal berbeda dirasakan jika kita membangun komukasi yang baik dengan siapa saja di perantauan, bisa mengenal orang-orang dari daerah yang sama, serta membangun komunitas kecil yang biasa dikenal dengan sebutan diaspora.

    Seperti diaspora NTT  di Bali contohnya, yang merupakan paguyuban warga beretnis NTT yang saat ini menetap di pulau Dewata.

    Untuk diketahui di Bali saat ini ada sekitar 24 paguyuban warga NTT yang berasal dari 22 kabupaten dan satu kota, serta satu organisasi kepemudaan yakni Himpunan Pemuda Pelajar Mahasiswa atau yang dikenal Hipma.
    Tim pelaksana Teknis penerbitan KTA bersama Humas Flobamora 

    Masing-masing paguyuban ini memiliki ketua umum dan bernaung dibawah Ikatan Keluarga Besar (IKB) Flobamora Bali yang saat ini dipimpin oleh Yusdi Diaz.

    Kami sering memanggil beliau dengan sebutan Om Yusdi. Pria yang telah  menahkodai IKB Flobamora Bali selama tiga periode ini lahir di Singa Raja Bali.

    Dibawah kepemimpinan om Yusdi Diaz, beliau selalu mengeluarkan gebrakan baru, mulai dari sistem organisasi, program kerja hingga intens membangun komunikasi dengan pemerintah serta ormas lain di Bali.

    Salah satu gebrakan baru yang beliau lakukan saat ini adalah penerbitan Kartu Tanda Anggota (KTA). ya.... KTA merupakan kartu khusus yang diterbitkan oleh IKB Flobamora Bali yang diperuntukan bagi warga NTT yang menetap di Bali.
    Ketua Umum IKB Flobamora Bali Yusdi Diaz

    Saat ini kartu tersebut masih dalam proses percetakan, pengurus IKB Flobamora Bali juga tengah sibuk melakukan sosialisasi tentang KTA tersebut kepada warganya.

    Setidaknya ada beberapa keuntungan jika memiliki kartu ini, diantaranya sebagai berikut.

    1.Menjadi Identitas Lain Bagi Warga NTT yang Tidak memiliki KTP/SIM
    KTA akan berfungsi sebagai identitas lain yang bisa digunakan manakala ada warga yang tidak mengantongi KTP/ SIM dan kartu identitas lain.

    Terutama dalam kondisi darurat, misalnya kecelakaan, baru-baru ini ada jenazah di salah satu RSUD di Bali yang merupakan korban lakalantas. Jenazah tersebut tanpa identitas, disinyalir berasal dari NTT.

    Untuk meminimalisir kejadian serupa di masa depan, kartu ini akan berfungsi sebagai identitas lain yang bisa digunakan.

    Ketum Flobamora bersama wakil ketua I dan Sekjen Flobamora Bali

    2.Mempermudah Sistem Koordinasi Bagi Pengurus IKB Flobamora Bali Jika Ada Warganya yang Menghadapi Masalah
    KTA ini berisi informasi data diri termasuk golongan darah, serta nomor ponsel dll, jadi jika terjadi sesuatu pada anda, katakan kecelakaan dan membutuhkan golongan darah tertentu, maka pengurus IKB Flobamora Bali akan dengan mudah merespon masalah anda.

    karena setiap data yang ada dalam kartu tersebut juga tersimpan di server websitte Flobamora Bali, jadi semuanya akan gampang.

    Selain itu, jika anda tersangkut kasus hukum di Bali, maka tim Bahuham IKB Flobamora Bali akan memberikan pendampingan hukum bagi anda.

    akan tetapi sepanjang itu kasus yang memang pantas diberikan pendampingan hukum, jika anda terseret karena melakukan tindakan yang tidak terpuji maka tidak akan diberikan pendampingan hukum.

    3. Jangan Khawatir, Tidak Ada Iuran Bulanan atau Tahunan Bagi Pemegang KTA
    Mungkin anda berpikir bahwa jika ingin memiliki KTA maka anda harus menyetorkan sejumlah uang sebagai iuran? Tenang saja, anda hanya dikenakan biaya pembuatan KTA di awal saja sebesar RP. 15.000,- kartunya sendiri berlaku selama 3 tahun.

    adapun rincian biaya tersebut yakni RP.10.000,- untuk biaya produksi kartu, RP.5000,- akan dikembalikan kepada masing-masing unit. Adapun masa berlaku kartu tersebut untuk tahap awal sampai 31 Desember 2019.

    Komunitas Jurnalis Flobamora (KJF)

    4.Anda Berhak Miliki KTA
    Jika anda merupakan warga NTT yang berdomisili di Bali, serta terdaftar di salah satu unit suka duka yang ada, Perkumpulan Flobamora NTT yang berada di kabupaten kota se-Bali maka anda berhak mendapatkan KTA.

    Bukan hanya itu, jika anda Pelajar, Mahasiswa, dan Pemuda yang tergabung dalam Himpunan Pemuda Pelajar, Mahasiswa dan komunitas di Bali yang berasal dari NTT juga berhak untuk memperoleh KTA.

    5.Mengapa Menerbitkan KTA?
    Untuk mendapatkan data base yang akurat, termasuk mengetahui jumlah pasti warga NTT yang ada di Bali

    6.KTA Memiliki 3 Jenis
    Secara Umum ada tiga jenis KTA yakni Platinum yang berwarna hitam, kartu dengan jenis ini sendiri diperuntukan bagi para penasehat, serta semua pengurus IKB Flobamora Bali dan ketua, sekertaris, bendahara Unit.

    KTA Gold yang berwarna keemasan kartu dengan jenis ini nantinya akan diberikan kepada warga NTT yang mengantongi KTP Bali.

    KTA silver nantinya kartu ini akan diberikan kepada warga NTT di Bali yang memiliki KTP NTT, para pemuda, pelajar serta mahasiswa yang ada di Bali.

    7.KTA Bukan Hanya Diperuntukan Bagi Warga NTT Saja.
    Jika Isteri atau suami anda bukan warga NTT, akan tetapi anda sudah menikah maka dia juga bisa memiliki KTA. Selain itu KTA ini juga diberikan untuk warga kehormatan Flobamora Bali.

    8.Perbedaan Warga Flobamora dan Anggota Flobamora Bali
    Anggota Flobamora Bali adalah para pemegang KTA yang diterbitkan oleh IKB Flobamora Bali setelah melalui proses verifikasi dari unit suka duka atau komunitas resmi dibawah IKB Flobamora Bali.

    Warga Flobamora Bali adalah warga Bali keturunan NTT yang bermukim di Bali atau melanjutkan studinya di Bali untuk jangka waktu tertentu dan belum memiliki KTA Flobamora Bali.

    9.Para Pendaftar On-line Juga Bisa Dapat KTA
    Secara umum, IKB Flobamora menyediakan dua jalur pendaftaran bagi warganya yakni melalui jalur on-line dan melalui unit yang ada.

    Bagi yang ingin melakukan pendaftaran secara on-line bisa diakses melalui link berikut ini  http://flobamora-bali.com/_admin/registrasi.php
    Hubungi kami di WA 082342994060 untuk pemasangan iklan

    10. Pemegang KTA Bisa Dapat Discount Khusus di Tempat-Tempat yang Bekerja Sama dengan Flobamora Bali
    Kalau yang ini mungkin paling ditunggu-tunggu oleh kaum ibu, karena Para pemegang KTA ini juga nantinya bisa mendapatkan discount khusus baik pemasangan spot iklan di media yang diklola oleh Flobamora maupun di tempat khusus yang bekerja sama dengan IKB Flobamora Bali.

    Karena begitu pentingnya KTA ini bagi warga NTT yang menetap di Bali, maka diharapkan bagi setiap orang untuk segera melakukan pendaftaran melalui jalur yang telah disediakan.

    Kartu Tanda Anggota ini merupakan terobosan baru yang mendapatkan apresiasi dari sejumlah kalangan.

    Terobosan ini sekaligus menjadikan Flobamora Bali sebagai satu-satunya diaspora NTT yang memiliki sistem keanggotaan yang rapi.

    Tugas kita sebagai anggota diaspora NTT di Bali saat ini adalah menjaga marwah dan nama baik IKB Flobamora Bali.

    Bisa menempatkan diri sehingga kita dapat diterima oleh masyarakat Bali yang ramah dan terbuka.***

    Penulis: Antonius Rahu

    Baca Juga:
    1.Songke dan Identitas Orang Manggarai

    2.Orang Manggarai dan Prinsip Hidup yang Dianutnya

    3.Komodo dan Manusia Ternyata Saudara Kembar

    4. Belis di Manggarai Sebagai Bentuk Penghargaan Terhadap Perempuan

    5.Toto Kopi, Cara Meramal Masa Depan Orang Manggarai

    Komentar

    Tampilkan

    ads