[Congkasae.com/Kreba] Dalam upaya mempersiapkan tenaga kerja di sektor pariwisata di Manggarai Raya, Ikatan Keluarga Manggarai Bali atau IKMB, membentuk sebuah komunitas Mahasiswa Manggarai yang ada di Bali.
Komunitas mahasiswa ini diberi nama Himpunan Mahasiswa
Pariwisata Manggarai Bali atau disingkat HMPMB.
Menurut Melky Malok, selaku pembimbing sekaligus salah satu
tokoh pendiri organisasi HMPMB, lahirnya komunitas HMPMB ini merupakan jawaban
dari kegelisahannya terhadap sektor pariwisata di Manggarai terutama terkait
kesiapan sumber daya Manusianya.
Apalagi menurut Melky, Labuan Bajo kini masuk dalam daftar
10 Bali Baru yang ditetapkan oleh pemerintah Jokowi.
Penetapan status ini tentu
saja akan menyebabkan pertumbuhan sektor pariwisata di kabupaten Manggarai Raya
berkembang sangat pesat.
Disisi lain, Melky Malok, yang merupakan manager salah satu
Hotel di Bali ini mengakui, Kemajuan sektor pariwisata tersebut tentu saja akan
membutuhkan tenaga kerja yang terampil dalam dunia pariwisata.
Lewat HMPB para mahasiswa ini nantinya akan dilatih, dan
dibekali ilmu pariwisata meskipun mereka bukan berasal dari jurusan pariwisata
sekalipun. HMPMB akan menjadi wadah bagi mahasiswa Manggarai Raya yang
ada di Bali untuk belajar banyak hal terkait dunia pariwisata.
Untuk mengasah
kemampuan mahasiswa Melky berencana melakukan rekruitmen kepada mahasiswa yang
dianggap mampu dalam komunitas ini untuk dipekerjakan di beberapa tempat
pariwisata di Bali sebelum mereka kembali ke Manggarai.
Hal serupa juga disampaikan oleh ketua Umum Flobamora Bali,
Yusdi Diaz. Di mata ketua umum Flobamora Bali ini HMPMB merupakan salah satu
komunitas yang memiliki keunikan tersendiri.
Pasalnya, ini yang pertama kalinya
mahasiswa NTT di Bali membentuk komunitas yang fokus di dunia pariwisata.
Karenanya, Yusdi berharap melalui komunitas HMPMB ini para mahasiswa nantinya
akan benar-benar belajar tentang sektor pariwisata.
Sementara itu Ardy Ganggas ketua umum IKMB yang juga
didaulat menjadi penasehat HMPMB dalam sambutan singkatnya mengatakan komunitas
HMPMB ini nantinya akan disokong oleh IKMB dengan dibantu beberapa pelaku pariwisata di Bali.
Hal
itu bertujuan untuk mengasah kemampuan para mahasiswa sebelum kembali ke Manggarai.
Anggota HMPMB saat ini memang berjumlah 120 orang mahasiswa yang
terdiri dari 13 kampus yang ada di Bali.
Kegiatan pengukuhan pengurusnya pun telah dilakukan baru-baru ini bertempat di gedung SPSI Sesetan Denpasar. Tampak hadir dalam acara pengukuha
tersebut, ketua umum Flobamora Bali Yusdi Diaz didampingi Sekretaris I Syam
Kelilauw, Ketua umum IKMB Ardy Ganggas, ketua konfederasi SPSI Bali dan tamu
undangan lainnya.
Acara diawali dengan doa dan kapok sundung bagi tamu yang
datang, serta ditutup dengan santap malam bersama.