- -->
  • Jelajahi

    Copyright © Congkasae.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    DNQ's Bandung, Warung Makan Pesan Antar pertama di Kisol Matim

    Penulis: Antonius Rahu | Editor:Tim Redaksi
    01 Maret, 2020, 21:32 WIB Last Updated 2020-03-01T14:32:58Z
    Post ADS 1
    Post ADS 1
    DNQ'S Bandung Warung Makan di Kisol, Foto Marselino Ando/Congkasae.com

    [Congkasae.com/Kreba] Kehadiran usaha kecil menengah (UKM) bidang kuliner di Kabupaten Manggarai Timur, tentunya sudah tak asing lagi di telinga.

    Biasanya usaha kecil menengah (UKM)  bidang kuliner ini sering kali kita jumpai di Borong yang merupakan ibu kota Kabupaten Manggarai Timur mengingat di sanalah perputaran roda ekonomi yang begitu cepat untuk mengumpulkan pundi-pundi rupiah.

    Namun bukan saja di ibu kota kabupaten, usaha serupa juga  rupanya  bisa kita jumpai di wilayah Kisol lebih tepatnya di kampung Waekorok, kelurahan Tanah Rata, kecamatan Kota Komba, Kabupaten Manggarai Timur yang berjarak 10 km dari Borong.

    Pasalnya pemilik usaha yang akrab disapa mas Asep sejak seminggu lalu sudah mulai membuka usahanya di wilayah Kisol.

    Meski baru seumuran jagung, namun usaha  milik Asep, kini mulai ramai dikunjungi pelanggan.
    DNQ's Bandung, Foto Marselino Ando/ Congkasae.com

    Untuk melayani pelanggannya pria kelahiran Jawa Barat ini menyediakan menu makanan higenis dan dibilang komplit mulai dari Lalapan Ayam dengan harga Rp.30.000, Nasi Goreng Rp.15.000, Bakso biasa Rp.10.000 dan Bakso Telur Rp.15.000/ porsi.

    Warung milik Asep ini dibuka dari pagi  pukul. 09.00 wita hingga petang sampai dagangannya terjual semua. Demi kelancaran operasionalnya mas Asep kini dibantu 2 orang karyawan.

    Meski sekilas usaha mas Asep tak jauh berbeda dengan usaha serupa, namun ada sedikit keistimewaan dari sistem pelayanan yang diberikan untuk pelanggannya.

    Khusus di bidang antar pesanan pihaknya menerima pesanan makanan siap antar dengan harga yang sama dan tanpa ongkos kirim khusus  area Kisol.

    "Kami menawarkan menu-menu makanan yang tidak merogoh kocek begitu banyak, sehinga bisa dibeli oleh semua kalangan masyrakat, baik itu anak-anak, remaja dan orang dewasa. Tetapi yang paling unik, kami menerima pesanan makanan siap antar dengan harga yang sama dan bebas ongkir," ungkap mas Asep ketika ditanyai Congkasae.com Marselino Ando di Kisol baru-baru ini.
    Para pengunjung sedang menikmati makanan di DNQ'S Bandung, Foto Marselino Ando/Congkasae.com

    Dalam sehari pihaknya menyiapkan 15 porsi Lalapan Ayam, 30 porsi Nasi Goreng, 25 porsi Bakso Biasa dan 25 porsi Bakso Telur dengan omset mencapai Rp.800.000 sampai Rp.1.000.000/ hari.

    Asep berujar sejauh ini pihaknya belum menemui kendala terkait layanan pesan antar miliknya.

    Apalagi masyarakat sekitar disebutnya banyak memberikan respons positif hal Itu ditandai dengan begitu ramainya masyarakat yang berkunjung ke warungnya, mulai dari anak-anak, kaum remaja hingga orang dewasa.

    Ia pun berharap usaha ini terus berkembang  untuk itu Asep mengajak calon pelanggannya untuk datang dan mencicipi kuliner miliknya.

    Penulis: Marselino Ando
    Editor: Antonius Rahu

    Komentar

    Tampilkan

    ads